PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THINK PAIR SHARE (TPS) DAN NUMBERED HEADS TOGETHER (NHT) TERHADAP HASIL BELAJAR BIOLOGI SISWAMADRASAH ALIYAH NEGERI 1 MEDAN

INDAYANA FEBRIANI TANJUNG

Abstract


Penelitian bertujuan untuk mengetahui: Pengaruh penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe Think Pair Share (TPS), Numbered Heads Together (NHT) dan pembelajaran konvensional terhadap hasil belajar biologi siswa pada materi ekosistem di kelas X Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Medan. Metode penelitian menggunakan kuasi eksperimen dengan sampel penelitian sebanyak 3 kelas yang ditentukan secara acak dengan teknik cluster random sampling. Teknik analisis menggunakan anacova dengan bantuan program SPSS 19.0. Hasil penelitian menunjukkan: ada pengaruh yang signifikan penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe Think Pair Share (TPS), Numbered Heads Together (NHT) dan pembelajaran konvensional terhadap hasil belajar biologi siswa pada materi ekosistem di kelas X MAN 1 MEDAN (F = 53,727, P = 0,000). Uji Tukey menunjukkan bahwa hasil belajar biologi dalam penggunaan model kooperatif tipe Think Pair Share(TPS) lebih baik daripada Numbered Heads Together (NHT) dan Konvensional (Kelas Kontrol).

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.30821/niz.v6i1.24

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


INDEXING