LAYANAN INFORMASI DALAM MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN PENYESUAIAN DIRI SISWA DI SMP NEGERI 6 PERCUT SEI TUAN

Azzahra Agna

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana kemampuan penyesuaian diri siswa di SMP Negeri 6 Percut Sei Tuan, dan bagaimana pelaksanaan layanan informasi dalam mengembangkan kemampuan penyesuaian diri siswa di SMP Negeri 6 Percut Sei Tuan. Jenis penelitian ini menggunakan kualitatif yang bersifat deskriptif, subyek dalam penelitian ini adalah Guru BK, Wali Kelas, dan beberapa siswa di SMP Negeri 6 Percut Sei Tuan. Pengumpulan data di dapat secara langsung oleh subyek penelitian yang dilakukan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data dengan penghimpunan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan sedangkan Teknik keabsahan menggunakan triangulasi data. Berdasarkan penelitian yang dilakukan bahwa siswa disini kurang bisa berinteraksi dengan baik dengan teman baru di sekolah. Siswa disini lebih banyak yang berteman dengan teman lama ataupun satu kampung dibanding dengan orang baru. Kemudian juga ada beberapa siswa yang sudah mampu dalam menyesuaikan diri di lingkungannya dan mampu mengembangkan kemampuan penyesuaian dirinya. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa peran guru BK belum bisa dikatakan berhasil karena masih ada siswa yang mengalami kesulitan dalam penyesuaian dirinya dan pelaksanaan layanan informasi dalam mengembangkan kemampuan penyesuaian diri siswa belum berjalan dengan baik karena baru hanya dilakukan satu kali pada awal semester.


Full Text:

PDF

References


Husain Usman dan Purnomo Setiyadi, (2000). Metodologi Penelitian Sosial. Jakarta: Bumi Aksara

Kartika Sari Dewi, (2012). Kesehatan Mental. Semarang: UPT UNDIP Press

Lexy J. Meleong, (1996). Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosdakarya

Makmun, A. S, (2000). Psikologi Pendidikan. Bandung: Remaja Rosdakarya

Nusa Putra, (2012). Metode Penelitian Kualitatif Pendidikan. Jakarta: Rajawali Pers

Prayitno dan Amti, (2004). Dasar-dasar BK. Jakarta: Rineka Cipta

Suharsimi Arikunto, (1992). Prosedur Penelitian ( Suatu Pendekatan Praktik). Jakarta: Bina Aksara

Sujdarwo, (2011). Metodologi Penelitian Sosial. Bandung: Mandar Maju

S. Margono, (2003). Metodologi Penelitian Pendidikan Cet 2. Jakarta: Rineka Cipta

Tohirin, (2013). Bimbingan dan Konseling di Sekolah dan Madrasah (Berbasis Integritas). Jakarta: Rajawali Pers.




DOI: http://dx.doi.org/10.30821/lokakarya.v3i1.3362

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

INDEXING

  

 

Creative Commons License


Lokakarya by UIN Sumatera Utara Medan is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
Based on a work at http://jurnaltarbiyah.uinsu.ac.id/index.php/lokakarya/.