PENGARUH METODE BERMAIN PERAN TERHADAP PERKEMBANGAN EMOSIONAL ANAK USIA 5-6 TAHUN KELOMPOK B DI RA NURUL IMAN

Yurizka Kesuma Putri

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, tingkat perkembangan emosional anak melalui metode bermain peran, tanpa melalui metode bermain peran, pengaruh metode bermain peran terhadap perkembangan emosional anak usia 5-6 tahun kelompok B di RA Nurul Iman tahun ajaran 2017/2018. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuanti eksperimen. Adapun populasi pada penelitian ini sebanyak 40 anak dengan sampel sebanyak 30 anak yang dibagi menjadi dua kelas yaitu kelas eksperimen dan kontrol masing-masing sebanyak 15 anak. Desain penelitian yang digunakan adalah Pre-Experimental Design (intact-group comporision). Instrumen penelitian dilakukan dengan menggunakan tes praktik bermain peran dengan teknik analisis data menggunakan uji-t dan uji pengaruh.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh yang signifikan terhadap perkembangan emosional anak usia 5-6 tahun kelompok B melalui metode bermain peran di RA Nurul Iman. Hal ini ditunjukkan dengan perbandingan hasil yang diperoleh dari kelas eksperimen yaitu 16,66 dan kelas kontrol yaitu  9,73, maka disimpulkan bahwa  (9,493 > 2,131).

 

 

Kata kunci:  Metode Bermain Peran, Perkembangan Emosional.


Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.30829/raudhah.v6i1.282

Refbacks

  • There are currently no refbacks.