Hasil Belajar Biologi Ditinjau dari Model Examples Non Examples Berbantuan Multimedia Lectora Inspire

Mhd. Rafi'i Ma'arif Tarigan, Afrida Yanti Dalimunte, Yuri Indri Yani

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Model Pembelajaran Examples non Examples menggunakan Multimedia Lectora Inspire terhadap hasil belajar biologi siswa pada materi Sistem Reproduksi yang dilaksanakan selama 2 bulan dengan menggunakan metode eksperimen semu. Data dalam penelitian ini termasuk penelitian kuantitatif yaitu berupa hasil belajar pada materi pokok Sistem Reproduksi. Teknik pengambilan sampel yang digunakan berupa simple ramdom sampling. Instrumen yang digunakan dalam bentuk tes yaitu pretest dan postest. Soal pretest dan postest disusun berdasarkan indikator dalam bentuk tes objektif dengan lima pilihan jawaban (a, b, c, dan e). Analisis yang digunakan adalah uji t. Hasil belajar siswa yang menggunakan Model Pembelajaran Examples non Examples menggunakan Multimedia Lectora Inspire diperoleh nilai yang tuntas adalah sebanyak 27 siswa (79,41%) dan yang tidak tuntas sebanyak 7 siswa (20,58%) dengan nilai rata-rata 83,85 dan standar deviasi 7,73. Hasil uji hipotesis menggunakan uji t diperoleh thitung>ttabel atau 11,68 >1,69 dengan taraf kepercayaan 0,05 maka Ha diterima Ho ditolak, sehingga dinyatakan bahwa ada pengaruh yang signifikan penggunaan Model Pembelajaran Examples non Examples menggunakan Multimedia Lectora Inspire terhadap hasil belajar Biologi siswa pada materi Sistem Reproduksi di Kelas XI MIA MAS Proyek UNIVA Medan. Manfaat dari penelitian ini adalah untuk memberikan informasi kepada pendidik bahwa penggunaan model pembelajaran Examples non Example dengan menggunakan Multimedia Lectora Inspire efektif dalam meningkatkan hasil belajar biologi siswa dan disarankan bagi pendidik untuk dapat menerapkan model ini dalam proses pembelajaran.

Keywords


Examples non Examples; Hasil Belajar; Lectora Inspire; Model Pembelajaran

Full Text:

PDF

References


Alisa, Y., Yennita & Irawati, S. (2017). Peningkatan aktivitas dan hasil belajar siswa SMP menggunakan model problem based learning. Diklabio: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Biologi, 1(1), 117-124.

Arifin, Z. (2012). Evaluasi pembelajaran. PT Remaja Rosdakarya.

Bahri, A., Putriana, D., & Idris, S.I. (2018). Peran PBL dalam meningkatkan keterampilan pemecahan masalah biologi. Jurnal Sainsmat, 7(2), 114-124.

Firmansyah, R.M.G., & Rusman. (2019). Efektivitas media pembelajaran lectore inspire dalam meningkatkan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran biologi. Pedagogia Jurnal Ilmu Pendidikan, 17(1), 80-92.

Fitriani, Y., & Qurbania, M. (2018). Komparasi model examples non examples dan picture and picture terhadap hasil belajar pada sub materi tulang SMA Negeri 2 Sungai Raya. Jurnal Bioeducation, 1(1), 15-21.

Hamdani. (2011). Strategi belajar mengajar. Pustaka Setia.

Haryanti, D.Y. (2017). Model problem based learning membangun kemampuan berpikir kritis siswa sekolah dasar. Jurnal Cakrawala Pendas, 3(2), 57-63.

Huda, M. (2014). Model-model pengajaran dan pembelajaran. Pustaka Pelajar.

Komalasari, K. (2010). Pembelajaran kontekstual konsep dan aplikasi. Refika Aditama.

Lestiawan, F., & Johan, B.A. (2018). Penerapan metode pembelajaran example non example untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar dasar-dasar pemesinan. Jurnal Tamam Vokasi, 6(1), 98-106.

Mas’ud, M. (2012). Membuat multimedia pembelajaran dengan lectora. Pustaka Shonif

Nurhafni, Erna, M., & Susilawati. (2019). Developing learning media based lectora inspire on chemical equilibrium. International Journal of Science and Applied Technology, 4(2), 1-6.

Putera, C. C. P., Agustini, K., & Sugihartini, N. (2016). Studi komparatif penggunaan model pembelajaran picture and picture dan example and non example terhadap minat dan hasil belajar siswa. Kumpulan Artikel Mahasiswa Pendidikan Teknik Informatika, 5 (2), 1-10.

Rahmadani. (2019). Metode penerapan model pembelajaran problem based learning. lantanida joernal, 7 (1), 75-86.

Sartika, D. (2015). Pengaruh model pembelajaran berbasis proyek, penemuan terbimbing terhadap pengetahuan biologi, sikap ilmiah dan keterampilan proses sains siswa SMA Diponegoro Kisaran [Tesis]. Pascasarjana Unimed.

Sanjaya, W. (2011). Strategi pembelajaran berorientasi standar proses pendidikan. Rineka Cipta.

Shalikhah, D.N. (2016). Pemanfaatan aplikasi lectora inspire sebagai media pembelajaran interaktif. Cakrawala, 11 (1), 101-115.

Susanti, R. (2014). Pembelajaran model examples non examples berbantuan power point untuk meningkatkan hasil belajar IPA. Jurnal Pendidikan IPA Indonesia, 3 (2), 123-127.

Tarigan, M.R.M., Binari, M., Sudibyo, M. (2016). Pengaruh model pembelajaran penemuan terbimbing (guided discovery), kooperatif tipe jigsaw terhadap kemampuan berpikir tingkat tinggi, keterampilan proses sains, dan sikap ilmiah biologi siswa pada materi sistem pencernaan makanan di kelas XI SMA Negeri 1 Sibolga [Tesis]. Pascasarjana Unimed.

Tarigan, M.R.M., Purnama, A.D., Munir, M., & Azwar, E. (2019). Pengaruh model active debate terhadap hasil belajar siswa pada materi ekosistem di kelas X Madrasah Aliyah Swasta Proyek Univa Medan. Jurnal Biolokus, 2(1), 139-145.

Tarigan, M.R.M., Manalu, A.W., Tanjung, H.E., Saragih, J.S., Ula, A. (2020). Pengaruh model snawball throwing terhadap hasil belajar siswa pada materi sistem pertahanan tubuh di SMA Swasta Medan. Jurnal Biolokus, 3(2), 313-319.

Wijanarko, Y. (2017). Model pembelajaran make a match untuk pembelajaran IPA yang menyenangkan. Jurnal Taman Cendekia, 1(1), 52-59.

William., & Mary. (2008). The walls speak: The interplay of quality facilities, school climate, and student achievement. Journal of Educational Administration, 46(1), 55-73.

Zubaidah, S. (2016). Keterampilan abad ke-21, keterampilan yang diajarkan melalui pembelajaran. Seminar nasional pendidikan dengan tema isu-isu strategis pembelajaran MIPA abad 21, Program Studi Pendidikan Biologi STKIP Persada Khatulistiwa Sintang-Kalimantan Barat.




DOI: http://dx.doi.org/10.30821/biolokus.v4i1.956

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Jurnal Biolokus: Jurnal Penelitian Pendidikan Biologi dan Biologi

indexed by :