Pendekatan Guru Dalam Mengoptimalkan Pengembangan Motorik Kasar Anak di PAUD Bungong Seurune Aceh Besar

Faizatul Faridy, Muliana Fitri, Mumtazul Fikri

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pendekatan guru dalam mengembangkan motorik kasar anak di PAUD Bungong Seurune di Aceh Besar dan apa saja kendala yang dihadapi oleh guru dalam mengembangkan motorik kasar anak di PAUD Bungong Seurune di Aceh Besar. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Teknik sampling yang digunakan adalah Purposive Sampling, hal ini dikarenakan guru yang akan diteliti adalah guru yang sebelumnya peneliti observasi dan wawancara ketika mengumpulkan data awal. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara dan observasi. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis data yang dikembangkan oleh Miles dan Huberman yaitu pengumpulan data, pengorganisasian data, reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan dan verifikasi kesimpulan. Hasil observasi dan wawancara menunjukkan bahwa guru mengadopsi berbagai permainan bergerak, seperti lomba lari, merangkak di bawah renda, bermain bola, dan bermain balon, untuk meningkatkan keterampilan motorik kasar anak-anak. Selain itu, melalui Pendekatan Seni Gerak, guru memperkenalkan gerakan dasar, cerita bergerak, senam tematik, imitasi, dan permainan gerak kelompok, menciptakan lingkungan pembelajaran yang kreatif dan merangsang. Namun, penelitian ini juga mengidentifikasi sejumlah kendala, termasuk keterbatasan sumber daya, pengetahuan guru yang kurang memadai, diversitas kemampuan anak, dan tantangan dalam menarik perhatian anak-anak. Dalam menghadapi kendala-kendala ini, kolaborasi antara sekolah, guru, dan orang tua serta pelatihan berkelanjutan untuk guru dianggap penting.


Full Text:

PDF

References


Dini, J. P. A. U. (2022). Pengaruh Permainan Gerak Dasar dengan Circuit Training terhadap Perkembangan Motorik Kasar Anak. Jurnal Obsesi: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 6(6), 6583-6593.

Fadli, M. R. (2021). Memahami Desain Metode Penelitian Kualitatif. Humanika, 21(1), 33–54. https://doi.org/10.21831/hum.v21i1

Farida, A. (2016). Urgensi perkembangan motorik kasar pada perkembangan anak usia dini. Jurnaltarbiyah.Uinsu.Ac.IdA FaridaJurnal Raudhah, 2016•jurnaltarbiyah.Uinsu.Ac.Id, IV(2), 2338–2163.

Irna, F., Miranda, D., Irna Universitas Tanjungpura, F., & Hadari Nawawi, J. (2022). PERAN GURU DALAM MENGEMBANGKAN MOTORIK KASAR ANAK USIA 5-6 TAHUN DI PAUD PERMATA AMPERA PONTIANAK. Jurnal.Untan.Ac.IdF Irna, D MirandaJurnal Pendidikan Dan Pembelajaran Khatulistiwa (JPPK), 2022•jurnal.Untan.Ac.Id, 11. https://doi.org/10.26418/jppk.v11i9.58597

Kebudayaan, S. (2014). Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. Bpm.Unair.Ac.Id.

Khoiruzzadi, M., Barokah, M., & Kamila, A. (2020). Upaya Guru Dalam Memaksimalkan Perkembangan Kognitif, Sosial dan Motorik Anak Usia Dini. Jurnalftk.Uinsby.Ac.Id JECED: Journal of Early Childhood Education and Development, 2020•jurnalftk.Uinsby.Ac.Id, 40–51. https://doi.org/10.15642/jeced.v2i1.561

Musfah, J. (2012). Peningkatan kompetensi guru: Melalui pelatihan dan sumber belajar teori dan praktik. Kencana.

Mutmainah, A., Qudsiyyah, F., Safitri, I., Maliki, A., Al-Fathonah Kutabima, P., & Sufyan Tsauri Majenang, S. (2023). PERAN GURU DALAM OPTIMALISASI FISIK MOTORIK KASAR ANAK USIA DINI STUDY KASUS DI PAUD AL-FATHONAH KUTABIMA CIMANGGU CILACAP. Ejournal.Stais.Ac.IdA Mutmainah, F Qudsiyyah, I Safitri, A Malikiejournal.Stais.Ac.Id, 04(01). https://ejournal.stais.ac.id/index.php/qlm/article/view/238/0

Napitupulu, D. S. (2020). Etika Profesi Guru Pendidikan Agama Islam. Haura Utama.

Rudiyanto, A. (2016). Perkembangan Motorik Kasar Dan Motorik Halus Anak Usia Dini. Darussalam Press Lampung.

Sadirman. (2012). Interaksi & Motivasi Belajar Mengajar. PT. Raja Grafindo Persada.

Setiawan, D. A., Hadi, H., & Royana, I. F. (2018). Kemampuan Motorik Kasar Anak Usia 5-6 Tahun Di TK Negeri Pembina Kota Surakarta. Ejournal.Undiksha.Ac.Id JURNAL PENJAKORA FAKULTAS OLAHRAGA DAN KESEHATAN, 2018•ejournal.Undiksha.Ac.Id, 5(1).

Sukmadinata, N. S. (2015). Metode Penelitian Pendidikan. In Remaja Rosdakarya.

Wigaringtyas, A. A., & Katoningsih, S. (2023). Kemampuan Motorik Kasar melalui Kegiatan Tari Dongklak. Jurnal Obsesi: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 7(1), 312-322.




DOI: http://dx.doi.org/10.30829/raudhah.v12i1.3353

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.